NEWSTICKER

Stok Langka, Minyak Goreng Subsidi Minyakita Dijual dengan Harga Tinggi

N/A • 5 February 2023 18:50

Minyak goreng bersubsidi merek Minyakita kini sudah ditemukan di pasaran. Namun, jika ada harga jualnya lebih tinggi dari harga eceran tertinggi yang ditetapkan oleh pemerintah.

Di Pasar Kebayoran Lama Jakarta Selatan, Minyakita sangat sulit ditemukan. Meskipun ditemukan, harganya lebih tinggi dari harga eceran yang ditetapkan pemerintah.

Hal ini karena menurut pedagang harga dari agen meningkat, sehingga tidak memungkinkan untuk menjual Minyakita dengan harga eceran tertinggi yang ditetapkan pemerintah. Dari agen pun, pembelian Minyakita dibatasi hanya boleh empat dus dalam sekali pembelian.

"Dari agennya dibagi, barang belanjanya dibagi dua dus, tiga dus satu toko. Paling banyak empat dus," ujar pedagang di Pasar Kebayoran Lama.

Pedagang di Pasar Kebayoran Lama menjual Minyakita seharga Rp15 ribu. Pembeli banyak yang mencari Minyakita. Namun stok di pasaran sangat sedikit. Hingga akhirnya banyak pembeli yang beralih membeli minyak curah.
(Devi Amelia)
';