NEWSTICKER

Viral, Aksi Heroik Petugas Tol Becakayu Selamatkan Anak Kucing

N/A • 15 May 2023 16:18

Aksi heroik petugas Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu), Jakarta Timur, yang menyelamatkan seekor anak kucing di ruas tol viral di media sosial. Petugas dengan cepat menangkap kucing itu agar tidak tertabrak mobil yang melintas. 

Dari video yang viral, salah satu petugas tol berlari menyeberang di ruas Tol Kelakar 1 demi menyelamatkan seekor anak kucing. Ia terpaksa menutup satu lajur tol menggunakan traffic cone. Dalam waktu cepat, petugas berhasil menangkap kucing. 

Mirisnya, anak kucing yang berada di ruas tol itu diduga dibuang oleh pengendara. 
(Christine Sheptiany)