Persiapan Koalisi Partai Politik Pasca-Jokowi Semakin Terlihat
1 February 2023 22:39
SHARE NOW
Koalisi pemerintahan Presiden Joko Widodo akan berakhir pada Oktober tahun depan. Anggota koalisi pemerintahan kini mempersiapkan diri dalam chapter politik baru koalisi pasca-Jokowi atau koalisi 2024-2029.
Selama dua jam lebih, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Menurut Airlangga, pertemuan ini adalah pertemuan Rabu pon yang membawa berkah.
Airlangga menekankan, pertemuan ini merupakan silaturahmi dua partai pendukung Presiden Joko Widodo. Airlangga lantas mengatakan kalau Surya Paloh merupakan kakak baginya.
Selain membahas komitmen Golkar dan NasDem mengawal pemerintahan Jokowi, pertemuan ini juga membicarakan mengenai sistem pemilu yang saat ini sedang diuji di MK. Kedua partai berharap, sistem pemilu tetap menggunakan proporsional terbuka.
Tidak hanya itu, Surya Paloh juga mengatakan saat ini NasDem masih bahagia di pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Surya Paloh menyampaikan komitmennya untuk mendukung pemerintahan Jokowi sampai akhir masa jabatan.
"Bagaimana kita memprioritaskan kepentingan publik yang merindukan pemerintahan yang kuat tetapi tetepa menjaga empati untuk keadaan yang seperti ini dan saya pikir itu itu yang mau kita capai dan itu saya yakin masih tetap kuat di diri seorang presiden Jokowi," ucap Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.