NEWSTICKER

Pasar Ikan Terbesar di Kotabaru akan Direvitalisasi

N/A • 10 March 2023 23:25

Pemkab Kotabaru mengajukan revitalisasi kepada pemerintah pusat melalui Kementerian Perdagangan untuk revitalisasi bangunan pasar ikan terbesar di Kotabaru. Menanggapi permintaan itu, Kementerian PUPR dan Kementerian Perdagangan langusng menurunkan tim untuk meninjau langsung lokasi. 

Pasar ikan terbesar di Kotabaru yang dibangun pasca-kebakaran terbesar 1993 lalu kondisinya sangat memprihatinkan. Pasar ikan yang dibangun dengan material kayu ini sudah tidak layak dan sangat membahayakan, baik pedagang, maupun pembeli.
 
Banyak bagian penyangga dan tiang tiang kayunya lapuk dan hanya ditambal sulam oleh para pedagang. Diperparah lagi pada bagian atap sudah banyak yang bocor sehingga membuat kondisi pasar ikan tambah becek bila hujan turun.
 
Kondisi serupa juga terjadi di los pasar sayur dan los pasar daging yang lokasinya berdekatan dengan pasar ikan. Kondisi ini sudah cukup lama dirasakan oleh pedagang dan pembeli yang datang ke Sentra Pasar Ikan Kotabaru ini sehingga mengurangi rasa nyaman dan aman.
 
Kabupaten Kotabaru adalah salah satu kabupaten penghasil ikan dan hasil laut terbesar di Kalimantan Selatan.
 
Melihat kondisi pasar yang sudah tidak layak, Pemerintah Daerah Kotabaru mengajukan pengajuan revitalisasi kepada pemerintah pusat melalui Kementerian Perdagangan untuk revitalisasi bangunan pasar ikan ini.
 
Menanggapi permintaan itu, Kementerian PUPR dan Kementerian Perdagangan menurunkan tim untuk meninjau langsung lokasi pasar ikan Kotabaru. Kelengkapan administrasi, perencanaan dan rencana anggaran sudah diserahkan ke kementerian untuk segera ditindaklanjuti.
 
Revitalisasi pasar ikan Kotabaru ini sangat diharapkan oleh masyarakat sebagai salah satu pusat transaksi perekonomian terbesar di Kotabaru.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Dwiki Feriyansyah)