NEWSTICKER

Kawasan Lembang Jabar Diserbu Wisatawan Jelang Malam Tahun Baru 2023

N/A • 31 December 2022 12:14

Kawasan wisata Lembang, Bandung Barat diserbu kendaraan wisatawan, Sabtu (31/12/2022). Kemacetan sudah terjadi  mulai dari Kota Bandung hingga menuju Lembang.

Arus lalu lintas kendaraan wisatawan di Jalur Utama Bandung-Lembang terpantau padat jelang malam pergantian tahun, Sabtu (31/12/2022). Kepadatan mulai terlihat di sepanjang Jalan Sukajadi, Setiabudi hingga Kawasan Ledeng di Kota Bandung.

Antrean kendaraan didominasi oleh kendaraan pribadi dengan plat nomor wilayah Jabodetabek, Jawa Tengah, Jawa Timur bahkan Sumatra. Selain tingginya volume arus kendaraan, jalan yang sempit dan berkelok serta menanjak menjadi faktor penyebab kepadatan. 

Polrestabes dan Polres Cimahi berkoordinasi dalam menerapkan rekayasa lalu lintas. Antrean panjang kendaraan diperkirakan terus terjadi hingga di malam pergantian Tahun Baru 2023.
(Muhammad Ali Afif)
';