Investor saham. Foto: Unsplash.
London: Miliarder Amerika Serikat (AS) Ray Dalio mengatakan investor baru harus memiliki portofolio yang terdiversifikasi karena tantangan ekonomi dan geopolitik masih terus berlanjut.
"Saya ingin melakukan diversifikasi, karena apa yang saya tidak tahu akan jauh lebih besar daripada apa yang saya tahu," kata Dalio yang juga pendiri salah satu hedge fund terbesar di dunia, Bridgewater Associates, dilansir CNBC International, Senin, 18 September 2023.
Dia menjelaskan diversifikasi dapat mengurangi risiko tanpa menguranginya secara tajam.
"Jika Anda tahu cara melakukannya dengan baik,” ujarnya pada Milken Institute Asia Summit di Singapura pekan lalu.
Evolusi kecerdasan buatan
Evolusi kecerdasan buatan juga telah menarik perhatian pengelola dana lindung nilai (hedge fund manager). Dalio pun merekomendasikan investor untuk menaruh uang di perusahaan yang mengadopsi teknologi baru ini, dibandingkan perusahaan yang menciptakannya.
"Ini seperti melewati perubahan waktu. Kita akan berada di dunia yang berbeda. Para pengganggu akan diganggu,” kata Dalio.
Berbicara kepada hadirin pada pertemuan puncak di Singapura, Dalio mengatakan Singapura adalah tempat yang sangat istimewa.
"Lanskap dunia sedang berubah, tatanan dunia sedang berubah. Dengan Singapura sebagai pusatnya, Singapura adalah tempat yang hebat untuk dituju," jelas dia.
Dalio menyampaikan tiga pertimbangan terbesar yang harus diambil ketika memilih negara untuk berinvestasi.
"Suatu negara perlu memiliki laporan pendapatan dan neraca yang baik, lingkungan yang beradab di mana orang-orang bekerja sama untuk mewujudkan hal-hal baik,” katanya.